Langsung ke konten utama

Perkedelku from Mom's Recipe : Cara membuat Kroket Ayam dengan Tepung Kentang Instan yang sangat mudah

   Kroket Kentang, camilan yang disukai banyak orang yang tidak pernah merasa bosan untuk selalu menyantapnya. Disamping yang bisa untuk menganjal perut yang sedang kosong karena berbahan dasar kentang, dimana kentang selalu menjadi bahan utama karena kentang mudah diolah menjadi camilan yang bermacam – macam dan pasti akan disukai. Apalagi jika kita pandai mengolah kentang dengan bumbu rempah – rempah dan tumisan ayam, wortel, daging, telur rebus maupun jamur pastinya akan menjadi camilan favorite keluarga .
Kroket atau Croquette, merupakan makanan yang digoreng tentu sebelumnya diselimuti oleh breadcrumbs atau tepung roti yang selanjutnya akan dibentuk sesuai selera. Biasanya berbentuk lonjong, ada juga yang berbentuk bulat seperti bola tenis tergantung selera ya. Hehe..
Berbicara kentang di jaman yang super modern ini, banyak orang yang malas untuk mengolah kentang atau membuat makanan yang berbahan dasar kentang karena ribet dan tidak punya banyak waktu didapur karena alasan pekerjaan dan lain sebagainya, yang dimana  kita harus mengupas, mencuci kembali dan merebusnya lalu membuat makanan yang kita inginkan. Tentunya banyak orang yang pengen segala sesuatunya dibikin cepat atau instan dengan alasan yang bermacam – macam. Nah jangan khawatir karena sekarang banyak perusahaan yang meluncurkan produk – produk instan yang diantaranya adalah tepung kentang ( adonan kentang / Potato dough ). Nah, pada kesempatan kali ini saya akan memuat kroket ayam dengan menggunakan adonan kentang instan dengan merk Perkedelku dari  Mom’s Recipe seperti gambar di bawah ini.

Adonan kentang satu ini sudah dilengkapi dengan bumbu dan sayuran kering, jadi kalo kita pengen membuat perkedel, kroket dan lain sebagainya produk satu ini cukup mudah untuk dibuat dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Produk ini berupa tepung kentang asli dilengkapi dengan sayuran kering dan protein nabati siap saji yang cara memasak ya kurang lebih hanya membutuhkan waktu 10-15 menit saja jika kita tidak menambahkan bumbu atau tumisan ayam , daging dan lain sebagainya. Jadi kita tinggal tuangkan tepung kentang kedalam suatu wadah dan tambahkan 100ml air dan ½ telur kocok dan aduk hingga kalis. Kurang lebih seperti itu jadi kita tinggal membentuk adonan menjadi bulatan. Biasanya satu bungkus perkedelku ini bisa menjadi 7-8 perkedel. O iya harga satu bungkus perkedelku ini di banderol dengan harga yang cukup terjangkau yaitu sekitar 5.000 rupiah saja. Cukup mudah kan? Nah kali ini saya akan membuat kroket ayam dari perkedeklu juga. Langsung aja ya..

Bahan – bahan :

  1.           2 bungkus tepung perkedelku
  2.       ½ kg dada ayam atau ayam fillet cincang halus
  3.       2 butir telur , kuning untuk adonan dan satu putih untuk baluran2
  4.      200ml air ( sebaiknya gunakan air hangat jangan terlalu panas ya. Tapi kemarin saya mencoba menggunakan air dingin adonan juga bisa kalis)
  5.       2 siung bawang putih lalu cincang
  6.       1 buah bawang Bombay ukurang sedang lalu cincang
  7.       3 sdm minyak goreng untuk menumis ayam
  8.       Merica bubuk secukupnya
  9.       Garam secukupnya
  10.       Bubuk pala secukupnya
  11.       Breadcrumb atau tepung roti (tepung panir)
  12.       Minyak goreng secukupnya

Cara membuat :
Pertama saya akan membuat tumisan ayam terlebih dahulu, cara membuatnya :

   Panas kan minyak
  •       Tuangkan bawang putih dan bawang Bombay goreng  hingga layu 
  •       Masukkan ayam cincang
  •       Masukan merica bubuk, garam dan bubuk pala secukupnya aduk hingga rata.
  •      Jika tumisan ayam sudah matang angkat dan tempatkan di wadah lalu haluskan sebentar agar tekstur kroket menjadi halus.

Cara membuat kroket ayam  :

  1.          Tuangkan 2 bungkus perkedelku kedalam wadah
  2.          Tambahkan 200ml air dan telur kocok, aduk hingga kalis.
  3.       Masukan tumisan ayam aduk hingga rata
  4.       Bentuk adonan sesuai selera ( bulat pipih, lonjong atau bulat seperti bola tenis)
  5.       Panaskan minyak, baluri adonan dengan purih telur kocok kemudian baluri dengan breadcrumb atau tepung roti
  6.       lalu goreng hingga matang
  7.       kroket ayam siap untuk di sajikan. Hidangkan selagi hangat.


        O iya berhubung saya cantumin gambar di atas itu adalah penampakan kroket ayam dengan baluran tepung panir karena kemarin saya buat 2 macem tepung roti dan panir. Pembedanya di tekstur tepung yang kasar dan halus. Jika tepung panir bertekstur kasar dan sebaliknya tepung roti bertekstur halus. 

Nah, itu tadi adalah cara membuat kroket ayam dengan cara yang sangat mudah. Tentu saja rasanya lezat. Cocok dihidangkan selagi hangat tambah kan saus cabe atau tomat atau cabai sebagai teman untuk menyantapnya. Waaahhh tentu saja nikmat jika dihidangkan untuk keluarga tercinta sambil minum teh. Selamat mencoba !


Komentar

Postingan populer dari blog ini

CARA DAFTAR UNDIAN BUKU GRATIS KICK ANDY

Kick Andy merupakan salah satu acara talk show yang sangat populer yang tayang di sebuah stasiun televisi Indonesia yaitu Metro Tv. sebuah acara yang mengupas sisi kehidupan seseorang yang nantinya dapat kita jadikan sebagai pembelajaran dalam hidup kita. Dalam acara Talk Show tersebut ada banyak yang akan kita dapatkan jika kita hendak mengikuti program acara tersebut diantaranya kita akan mendapatkan ilmu atau pembelajaran bagi setiap orang yang mengikuti acara tersebut dan Kick Andy selalu memberikan buku gratis kepada semua penonton yang hadir dalam acara tersebut. Namun untuk pentonton yang ada di rumah juga dapat mendapatkan buku tersebut secara gratis dengan cara mendaftarkan diri melalui website www.kickandy.com  . Namun tidak semua orang yang mendaftarkan undian buku gratis tersebut akan mendapatkan buku gratis karena kick andy hanya membagikan 50 buku gratis melalui website dan akan diundi setiap minggunya. karena bukan hanya kita saja yang hendak mendapatkan buku gratis te

Sitem Akuntansi Penerimaan Kas Menurut Mulyadi

BAB I TINJAUAN TEORI DAN PRAKTIK 1.1.             Tinjauan Teori 1.1.1.       Sitem Akuntansi Penerimaan Kas Penerimaan kas perusahaan berasal dari dua sumber utama : penerimaan kas dari penjualan tunai dan penerimaan kas dari piutang. Dalam bab ini diuraikan penerimaan kas dari penjualan Over-the Counter Sale , dari Cash-on-Deliverry Sale , dan dari Credit Card Sale . Di samping itu, diuraikan pula penerimaan kas dari piutang melalui penagihan perusahaan, kantor pos dan lock-box-collection plan. ( Mulyadi , 2001 : 455 ) 1.1.1.1. Sistem Penerimaan Kas dari Penjualan Tunai Penjualan tunai dilaksanakan oleh perusahaan dengan cara mewajibkan pembeli melakukan pembayaran harga barang lebih dahulu sebelum barang diserahkan oleh perusahaan kepada pembeli. Setelah uang diterima oleh perusahaan, barang kemudian diserahkan kepada pembeli dan transaksi penjualan tunai kemudian dicatat oleh perusahan. Sumber penerimaan kas terbesar suatu perusahaan dagang, seperti toko buku, b

Sistem akuntansi pengeluaran kas dengan dana kas kecil menurut Mulyadi

Penyelenggaraan dana kas kecil untuk memungkinkan pengeluaran k as dengan uang tunai dapat diselenggarakan dengan dua cara yaitu dengan sistem saldo berfluktuasi dan imprest system. Dalam sistem saldo berfluktuasi, penyelenggaraan dana aks kecil dilakukan dengan prosedur sebagai berikut : (Mulyadi , 20 0 1:529)   a.        Pembentukan dana kas kecil dicatat dengan mendebit rekening dana kas kecil.   b.       Pengeluaran kas dana kas kecil dicatat dengan mengkredit rekening dana kas kecil, sehingga setiap saat agar rekening ini berfluktuasi.   c.        Pengisian kembali dana kas kecil dilakukan dengan jumlah sesuai dengan keperluan dan dicatat dengan mendebit rekening dana kas kecil. Dalam sistem ini, saldo rekening dana kasa kecil berfluktuasi dari waktu ke waktu. Dengan demikian, dalam sistem saldo berfluktuasi, catatan kas perusahaan tidak dapat direkonsiliasi dengan catatan bank, oleh karena itu rekonsiliasi bank bukan merupakan alat pengendalian bagi ctaatan kas perusahaan.